Logo Komunitas BRT Network

Dukung Anak Menjadi Youtuber Cilik Bersama fitur lengkap dan Powerful ASUS Zenfone 9

Dukung Anak Menjadi Youtuber Cilik Bersama fitur lengkap dan Powerful ASUS Zenfone 9
Ayah Bunda, tahukah anda Fikrifadlu - Diwan serta Jeevan Akawa? Ayah Bunda pasti tahu dong. Yup! Mereka adalah Youtuber cilik yang terbilang sukses bahkan sejak usia dini.
Diwan yang sudah menjadi Youtuber sejak usia dini, memiliki konten menghibur khas humor slice of life. Sementara Jeevan Akawa memiliki konten hiburan drama komedi keluarga. Kedua Youtuber tersebut memiliki persamaan yang sama yaitu menjadi Youtuber sejak usia bangku sekolah dasar (SD). Kecil - kecil cabe rawit ya mereka?  

youtuber cilik diwan dan jeevan akawa
Youtuber cilik Diwan dan Jeevan, sumber gambar akun Ig Diwan dan Jeevan
Tak bisa dipungkiri, bahwa anak jaman now memiliki kecenderungan lebih terhadap gadget dan sosial media. Tidak mengherankan, karena mereka lahir dan hidup berdampingan dengan teknologi dan internet. Terbukti dengan betapa lihainya anak - anak saya dalam mengoperasikan smartphone dan laptop milik saya.
Slasshh….set..set….semudah itu jemari mereka menggeser halaman pada layar serta aplikasi di smartphone.
Tidak hanya lihai, mereka juga cepat tanggap terhadap teknologi dan internet serta memanfaatkannya menjadi sebuah kreativitas. Maka jangan heran, jika kebanyakan dari kids jaman now memiliki cita-cita yang berkaitan dengan gadget dan sosial media seperti menjadi Youtuber.
Saya juga mengalami masa dimana anak - anak ingin menjadi Youtuber. Tak ayal saya pun kerap dibuat tepok jidat hingga kadang meringis dengan tingkah pola anak-anak yang berpura-pura sebagai Youtuber di depan kamera smartphone sembari merekam video selfie.
Saya tepok jidat tapi bukan stress karena anak ya, melainkan gemes dengan Si Bungsu ketika berbicara depan kamera sambil shooting video selfie, seakan - akan sudah menjadi Youtuber sehandal Diwan.
“ Hello guys, kembali lagi disini bersama Kilan Si Bangdut. Oke guys kali ini Kilan pengen berbagi cerita tentang Bangbarongan. Jadi……”
Gitu deh kira-kira gambaran anak bungsu saya yang katanya ingin menjadi Youtuber seperti Diwan. Gemes gak sih?

Si Bungsu atraksi tari Gedruk di channel Youtube miliknya

Si Bangdut ingin jadi youtuber
Si Bangdut ingin jadi youtuber

Saya melihat Si Bungsu memiliki bakat dan minat terhadap seni terutama musik dan budaya lokal. Tapi untuk menjadi Youtuber? wait a minute! ini bukan hal yang main - main. Serius gak nih dia? atau sekadar main - main saja?
Ternyata dia serius loh! buktinya hampir setiap hari dia bermain atraksi Bangbarongan, Reog dan Pancanitis sampai arak-arakan Reak serta bermain jimbe sambil membuat video! Masyaallah bukan main.
Lantas bagaimana saya merespon keseriusan Si Bungsu yang ingin menjadi Youtuber? apakah mendukungnya? Awalnya tidak karena saya beranggapan Si Bungsu hanya main - main saja. Tapi kini saya berpendapat lain.
Setelah saya pikirkan tidak ada salahnya jika anak ingin menjadi Youtuber terlebih jika anak serius mendalami dan menjalaninya. Karena anak yang sudah memiliki pilihan karir sejak kecil menandakan bahwa anak sudah memiliki tujuan, motivasi untuk belajar dan mau berproses menggapai cita- cita. Meski terkadang masih sering mengalami perubahan dengan seiringnya perjalanan tumbuh kembang mereka terkait cita-cita.
Dengan menjadi Youtuber anak akan belajar banyak hal, tidak melulu soal mendapat penghasilan atau jutaan viewers, like, komen dan subscriber. Dengan menjadi Youtuber anak akan belajar menemukan passion, belajar berbagi pengetahuan, mengasah kreativitas dan belajar mengelola penghasilan.
Bahkan, Youtuber cilik kini diakui dan diberikan penghargaan seperti Video content creator awards 2021. Inilah mengapa pada akhirnya saya mendukung cita - cita Si Bungsu untuk menjadi Youtuber.
Lantas bagaimana cara saya mendukung cita - cita Si Bungsu yang ingin menjadi Youtuber?Tentu saja ada banyak hal yang harus saya lakukan untuk mendukung cita - cita Si Bungsu untuk menjadi Youtuber cilik, diantaranya adalah :
  1. Mengasah bakat anak dan mendiskusikan video apa yang ingin di tampilkan di Youtube channelnya
  2. Memberikan kelas khusus seperti kelas yang dapat meningkatkan kemampuan berbicara, menulis, mengedit video dan foto
  3. Tetap mengontrol aktivitas anak dalam penggunaan gadget agar berimbang antara pendidikan sekolah dengan proses menggapai cita-citanya menjadi Youtuber cilik
  4. Saya sebagai orang tua harus melek teknologi. Si Bungsu bercita-cita menjadi Youtuber cilik tapi saya sebagai pendamping gak melek teknologi? hayoo gimana ceritanya? hehe.
  5. Menyediakan gadget terutama smartphone dengan fitur lengkap dan powerful yang dapat mendukung aktivitas Si Bungsu menjadi Youtuber yaitu Asus Zenfone 9.
Dari kelima langkah yang akan saya lakukan diatas, nampaknya yang akan segera saya wujudkan adalah menyediakan smartphone dengan fitur lengkap dan powerful dari Asus nih, yaitu Asus Zenfone 9.

Asus Zenfone 9, Compact size Big Possibilities.
Asus Zenfone 9, Compact size Big Possibilities.

Sebagai upaya melek teknologi, saya sudah melakukan riset tipis - tipis nih terkait review Asus Zenfone 9. Keep scrolling ya, karena siapa tahu anak Ayah Bunda juga ingin menjadi Youtuber cilik dan Ayah Bunda kebingungan nih mau ngasih smartphone apa untuk menunjang aktivitas anak menjadi Youtuber cilik.

9 Alasan Mengapa Youtuber Wajib Menggunakan Asus Zenfone 9 untuk Membuat Konten Youtube


Diantara sederetan gadget wajib yang dimiliki Youtuber, smartphone merupakan perangkat paling wajib yang harus dimiliki oleh Youtuber. Ya iyalah, mau ambil foto dan video lalu upload  gimana kalau gak ada smartphone? Betul kan? Dengan menggunakan smartphone akan lebih efektif dan efisien dalam membuat konten lalu upload ke Youtube ya.
Pertanyaanya adalah smartphone yang seperti apa yang bisa mendukung aktivitas Youtuber cilik? Yang jelas sih smartphone tersebut harus memiliki fitur lengkap dan powerful terutama kamera yang bisa menghasilkan foto berkualitas tinggi dan video recording dengan resolusi tinggi serta suara jernih. Satu lagi yang penting, hasil video yang tidak shaking seperti hasil video yang diambil menggunakan smartphone jadul. Jelas ya, ini adalah poin terpenting.
Karena selain teknik pengambilan angle saat mengambil foto atau shooting video, hasil video recording yang dihasilkan akan menentukan apakah video tersebut dapat dinikmati oleh netizen atau tidak. Males juga kan kalau nonton video Youtube yang videonya buram, banyak goncangan meski style nya vlog, kualitas gak HD dan suara seakan bergaung. Udah pasti di skip sih.
Dengan kualitas hasil video recording yang rendah saya menjamin gak bakalan ada tuh yang mau berlama-lama menonton video di channel Youtube Si Bungsu nantinya. Seperti video berikut ini yang saya upload di channel Youtube Si Bungsu yaitu Si Bangdut tiga tahun silam.

Video Si Bungsu bermain gitar tiga tahun silam.  Sumber video channel Youtube Si Bungsu yaitu Si Bangdut

Video Si Bungsu di atas agak kurang nyaman di tonton ya karena kualitasnya rendah meski videonya lucu? Hehe. Ini lah alasan kenapa saya sangat merekomendasikan Asus Zenfone 9 untuk mendukung cita-cita Si Bungsu menjadi Youtuber. Alasannya jelas sih, karena kelebihan utama Asus Zenfone adalah menghadirkan pengalaman ponsel flagship yang ultra-compact, ultra-stylish, dan ultra-speedy bagi pengguna di Indonesia.
Kelebihan sebuah ponsel flasghip udah gak diragukan lagi lah ya, karena ponsel flasghip sudah pasti punya fitur lengkap dan ter-powerful dari sebuah brand smartphone. Dengan kata lain, Asus Zenfone 9 sebagai ponsel flasghip Asus membuat smartphone ini mampu memenuhi kebutuhan user terkini terutama Youtuber.
Alasan lainnya kenapa harus memilih Asus Zenfone 9 apa nih? Berikut sembilan alasan kenapa Youtuber harus menggunakan Asus Zenfone 9 untuk membuat konten video di Youtube.

1. Body Ringkas dan Compact Asus Zenfone 9 Mudah di Genggam, Anti Slip dan Kaya Akan Fitur

Asus termasuk brand smartphone yang terbilang langka melahirkan smartphone. Ibarat pelukis Hanafi yang hanya menerbitkan karya dalam kurun waktu tertentu, karena pembuatan sebuah karya seni masterpice membutuhkan waktu dan proses yang tidak sebentar. Dibutuhkan konsep, riset, penggalian ide hingga pemilihan materi yang digunakan.
Ibarat Seniman Hanafi, begitulah Asus.
Asus sangat mempertimbangkan tidak hanya fitur tapi juga materi yang digunakan untuk sebuah smartphone flasghip premium.
Se-premium apa sih Asus Zenfone 9?
Pertama, Asus Zenfone 9 dirancang khusus agar memiliki desain body ultra-compact dan ultra-stylish sehingga pengguna merasa nyaman saat menggunakan dan menggenggamnya. Saking ultra-compactnya, Asus Zenfone 9 bahkan bisa pas masuk ukuran saku. Tidak heran kalau Asus Zenfone 9 memiliki tagline Compact Size Big Possibilities, smartphone mungil dan ringkas namun kaya akan fitur dan performa powerful.

Asus Zenfone 9 one-handed size pas di saku
Asus Zenfone 9 one-handed size pas di saku

Dengan ukuran 5.9” one-handed size, panjang kurang dari 14,8 cm dan lebar kurang dari 7 serta berat 169 g, Asus Zenfone 9 menjadi smartphone one-hand size yang nyaman digenggam dan digunakan ketika membuat konten atau proses editing dan upload.
Hampir sama dengan ukuran saku yang rata - rata memiliki lebar 11 cm bukan? Yah, beda dikit wajar lah ya, kalo pas banget di saku nanti susah ambil smartphone di sakunya, hehe.
Kedua, Body ultra-compact Asus Zenfone 9 dilengkapi kamera depan di pojok kiri atas dan dua buah kamera belakang berukuran besar. Jika umumnya kamera belakang terasa sama rata dengan body belakang, maka tidak dengan Asus Zenfone 9. Di sinilah letak premiumnya dimana setiap kamera dibekali ring metal yang cantik sehingga kamera seakan terasa menonjol. Untuk saya pribadi layout seperti itu terasa premium sih.
Ketiga, membuka layar Asus Zenfone 9 sangat mudah karena dilengkapi Side-mounted fingerprint sensor.  Ayah Bunda hanya perlu menyentuh sensor fingerprint yang terletak pada tombol daya sisi kanan panel. 
Kemudahan saat membuka layar Asus Zenfone 9 juga disempurnakan dengan adanya tombol multi-fungsi ZenTouch dan ZenUI 9 interface yang memberikan kemudahan control gesture, performa  aplikasi lebih cepat, terasa lembut dan mudah saat digunakan bahkan untuk tugas multitasking. 
Sat.....set….slasshhhhh mudah dan smooth. Gak percaya? Coba lihat cuplikan Asus zenfone 9 dengan side mounted  yang mempermudah penggunaan. 

Side-mounted dan tombol ZenTouch pada Asus Zenfone 9, sumber asus.com

Apakah hanya itu saja? Oh tentu tidak!
Keempat, desain ringkas dan compact yang terkesan clean milik Asus Zenfone 9 juga diperkuat oleh mid-frame dengan material matte aluminum dan layar yang diproteksi dengan Corning Gorilla Glass Victus.
Apa itu Corning Gorilla glass victus? Terdengar asing ya?
Pelindung layar Corning Gorilla Glass adalah lembaran kaca berbahan dasar alkali-aluminosilikat yang diproduksi oleh pabrik kaca Corning asal Amerika Serikat.

Corning gorilla glass Asus Zenfone 9
Corning gorilla glass Asus Zenfone 9, sumber gambar situs asus.com

Bukan kaca dalam arti sesunguhnya melainkan sebuah rekayasa kaca yang menghasilkan lembaran kaca pelindung dengan karakteristik ringan, tipis, kuat , tahan banting dan jatuh dan memiliki daya tahan terhadap kerusakan.
Tingkat sensitivitas layar sentuh pada smartphone tidak akan terpengaruh meski lapisannya sangat tipis. Hebatnya, layar Asus Zenfone 9 dengan Corning Gorilaz glass victus memiliki kekuatan empat kali antigores dan tangguh saat jatuh dari ketinggian hingga 2 meter. 
Kelimabagaimana dengan permukaan casing belakang? apakah licin sehingga mudah lepas? Gak dong! Asus Zenfone 9 memiliki casing belakang bertekstur dengan bahan polymer yang sangat kuat sehingga nyaman digenggam dan tidak mudah lepas.
Keenamdesain premium Asus Zenfone 9 juga terletak pada pilihan warna premium yang diberikan yaitu MoonLight White, Sunset Red, Starry Blue, dan Midnight Black. Warnanya memang terkesan elegan dan premium. Coba lihat gambar dibawah ini, berkelas bukan?

Pilihan warna Asus Zenfone 9
Pilihan warna Asus Zenfone 9



Body compact Asus Zenfone 9

fitur Body compact Asus Zenfone 9
Fitur Body compact Asus Zenfone 9

2. Kamera Berkualitas SONY Yang Mampu Menghasilkan Fotografi dan Video dengan Audio Jernih , Bikin Video Puas Banget!

Setuju ya kalau fitur kamera penting banget buat Youtuber? Iya dong! Penggunaan smartphone dengan kamera berkualitas tinggi menjadi andalan Youtuber dalam membuat konten video dan fotografi. Bukan hanya kualitas foto dan video tapi juga audio yang direkam menjadi hal yang cukup penting dalam menghasilkan konten yang berkualitas baik.
Dengan menggunakan Asus Zenfone 9, Ayah Bunda dapat mendampingi Anak ketika membuat konten dengan hasil fotografi dan video dengan kualitas cukup bagus di semua kondisi pencahayaan termasuk fotografi dalam kondisi low light.
Coba kita intip spesifikasi kamera milik Asus Zenfone 9 yang mampu menghasilkan foto dan video bagus di semua kondisi pencahayaan.
Pertama, kamera utama 50 MP ultra-wide angle dari SONY IMX766 yang memiliki resolusi 12 MP, bukaan f/2.5 dan sudut pandang 113°.
Yup! 50 MP loh! Artinya kamera mampu mengambil foto dan video beresolusi tinggi. Dengan resolusi tinggi jika kita ingin melakukan pemotongan gambar atau foto kualitas akan tetap bagus tidak blur atau pixelnya jadi terlihat. Hasil foto yang di crop akan tetap terlihat HD.

Kelebihan kamera Asus Zenfone 9
Kelebihan kamera Asus Zenfone 9
Nah, kelebihan Kamera Asus Zenfone 9 selain 50 MP juga ultra-wide angle yang artinya Ayah Bunda dapat menggambil objek dengan sudut pandang lebih besar sampai 90 derajat. Dan gak main - main, resolusi 50 MP ultra-wide angle yang di miliki Asus Zenfone 9 merupakan sensor terbaik dari SONY yaitu SONY IMX766.
Hal ini membuat Asus Zenfone 9 mampu merekam foto 16MP dengan light sensitivity yang lebih tinggi menggunakan filter warna Quad Bayer yang sensitif menyerap cahaya dan perekaman hingga 50MP pada kondisi terang. Sehingga fotografi yang dihasilkan lebih detail dan jelas dengan akurasi warna, eksposur, dan white balance sangat kuat termasuk foto selfie.
Untuk mempermudah membayangkan kualitas kamera Asus Zenfone 9, Yuk kita lihat  video yang dihasilkan Asus Zenfone 9 dibawah ini :

Review hasil kamera Asus Zenfone 9, Sumber video channel youtube selular TV

Puas banget bukan kalau calon Youtuber cilik kita mengambil foto dan video menggunakan Asus Zenfone 9? Hasilnya bikin nyaman dilihat dan di tonton, bikin betah.
Kedua,  kelebihan kamera Asus Zenfone 9, yaitu dilengkapi teknologi 6-axis Hybrid Gimbal Stabilizer serta Autofocus. Gimbal? maksudnya rambut gimbal?
Bukan! melainkan sebuah teknolgi yang memungkinkan pengambilan foto dan video dalam kondisi stabil, gak bergoyang. Kan sering tuh kita ambil foto atau video dalam kondisi tangan agak shaking atau tremor, apalagi kalau anak kita yang ambil videonya. Hasilnya udah pasti penuh goncangan, ending-nya gak enak banget di tonton karena kurang fokus. Dengan Asus zenfone 9, foto dan video yang dihasilkan akan stabil meski saat Asus zenfone 9 digunakan tangan kita bergoyang. 
Autofocus yang dimiliki Asus Zenfone 9 juga bisa banget mengambil foto atau objek makro dengan jarak 4 cm. Bukan hanya anak sih, tapi juga Ayah Bunda pasti suka banget kan mengambil objek foto detail dan dalam jarak dekat, terkesan seni dan indah ya. Nah dengan kamera milik Asus Zenfone 9 hasil foto yang diambil dari jarak dekat tidak akan blur tetapi terlihat jelas.
Selain itu, kamera yang dimiliki Asus Zenfone 9 juga memiliki banyak pilihan kustomisasi dan setup untuk menghasilkan foto maupun video yang diinginkan. Tidak hanya manual setting untuk focus, tapi juga terdapat fitur ISO, Light-trail mode (BETA), Night, Pro, Panorama, Slow Motion and Time Lapse modes, kecepatan shutter, EV, dan white balance serta perekaman dalam RAW. Paket lengkap ya!
Dengan fitur lengkap tersebut anak dapat menggunakan manual shutter atau melakukan preset shutter time untuk merekam objek bergerak dan menghasilkan efek cahaya yang menarik, misalnya ketika anak mengambil video sedang menari, burung terbang hingga kucing yang sedang meloncat. Menarik bukan?
Ketiga, selanjutnya soal video. Untuk pengambilan video bagaimana? Nah ini lah kelebihan Asus Zenfone 9 untuk Youtuber dimana Asus Zenfone 9 memiliki kemampuan merekam video 8K/24fps dengan OIS/EIS dan koreksi distorsi real-time sehingga menghasilkan video yang detail dan sangat stabil. 8K loh! Bisa dibayangkan sebesar apa resolusi videonya, HD banget kan ya?
Berterimakasihlah kepada algoritma anti-guncangan baru dalam sistem Stabilisasi Gambar Elektronik (EIS) yang dimiliki Asus Zenfone 9, sehingga gerakan yang tidak diinginkan dapat menghilang dan menjaga video tetap mulus dan bebas guncangan.
Keempat, lantas bagaimana dengan hasil audio recording video? hasilnya jernih banget. Tidak ada suara gaung yang seringkali menyebabkan suara terdengar tertelan. Kualitas Audio Jernih dengan Fitur Lengkap HDR MIC dan wind noise reduction serta 3D Surround.
Dengan fitur kamera lengkap disertai resolusi yang besar, sudah pasti hasil foto dan video yang dihasilkan juga berkualitas HD. Tidak ada lagi tuh hasil video blur, tidak fokus dan suara menggaung. Bikin tambah betah netizen menonton video di channel Youtube anak kita nanti.

3. Baterai Bandel Yang Kuat Digunakan untuk Membuat Video dan Streaming Youtube Hingga 48 Jam!


Masalah utama yang sering ditemui oleh vlogger atau Youtuber adalah baterai smartphone yang mudah habis ketika digunakan. Ini sih yang paling bikin kesel ya saat melakukan proses kreatif untuk channel Youtube anak kita. Permasalahan ini tidak akan kita temukan dengan menggunakan Asus Zenfone 9.
Dengan baterai jenis Li-Po dan teknologi STP (Specific Tab Process) serta berkapasitas 4300mAh yang dimiliki Asus Zenfone 9 memungkinkan baterai dapat diisi dari middle and out sehingga menurunkan impedansi dan kenaikan suhu selama pengosongan dan pengisian daya. Hal ini membuat Asus Zenfone 9 bisa menggunakan adaptor HyperCharger 30W.
Kesimpulannya adalah baterai Asus Zenfone 9 dapat digunakan dalam keadaan menyala hingga 48 jam dan hanya perlu menunggu 74 menit hingga baterai kembali terisi penuh serta memutar video selama 18 jam 5 menit. Mantap!
Tapi bolehlah sedia powerbank ya kalau proses pengambilan foto dan video dilakukan diluar ruangan. Bingung juga kan cari tempat nge-charge smartphone dimana, hehe.
Kini Ayah Bunda dapat mendampingi anak membuat konten video live streaming di Youtube dengan hasil video layaknya pro dan dalam waktu yang lama tanpa khawatir smartphone mengalami overheating. Keren ya? Tau gak kenapa?
Karena, Asus Zenfone 9 berjalan lebih dingin berkat ruang uap berteknologi tinggi dan penyebar panas canggih yang menggunakan tembaga, lembaran grafit, dan pasta termal dengan kapasitas pendinginan yang jauh lebih besar. Smartphone panas? gak lagi dong!

Baterai Asus Zenfone 9
Baterai Asus Zenfone 9
Big on cooling baterai Asus Zenfone 9
Big on cooling baterai Asus Zenfone 9, sumber gambar asus.com


4. Layar AMOLED 5,9 Inch Bikin Betah Video Streaming dan Nonton Video Youtube Sendiri!


Ayah Bunda pasti akan merasakan nikmat bukan jika dapat menonton video streaming dan konten video di Youtube hasil karya anak sendiri dengan format high resolution FHD+ (2400x1080)? Pastinya!
Bukan hanya hasil video, tetapi juga teks, berkas multimedia,  maupun game dalam format high resolution, akan tampak luar biasa di layar. Berkat diamond PenTile subpixel matrix dengan resolusi 2400 x 1080 dan Layar AMOLED 5,9 inci pada Asus Zenfone 9, akurasi warna yang dihasillkan akan tinggi. Terlebih jika digunakan pada lokasi outdoor dengan tingkat brightness mencapai 800 nits (100% APL) dan peak maximum brightness 1100 nits. Kini Ayah bunda dapat menonton video hasil karya anak di Youtube dengan densitas piksel sampai 445 ppi. Kurang puas apalagi coba?
Kecepatan responnya bahkan sangat tinggi karena sudah diperkuat refresh rate 120Hz yang ultra-smooth, touch-sampling rate 240Hz, dan response time hanya 1ms.
Menonton konten hasil anak di Youtube akan bertambah nikmatnya dengan Layar pada Asus Zenfone 9 yang menggunakan format 20:9 dan sudah tersertifikasi SGS Eye Care Display untuk emisi blue-light yang lebih rendah.

Layar amoled Asus Zenfone 9
Layar amoled Asus Zenfone 9


5. Audio yang Bikin Puas Saat Menonton Video dan Film


Youtuber juga butuh hiburan berkualitas dengan kualitas audio bioskop bukan? Dengan Asus Zenfone 9 kini Ayah Bunda beserta anak dapat menikmati kualitas audio terbaik saat menonton video atau film baik di Youtube maupun platform lain.
Karena, Asus Zenfone 9 dilengkapi dengan dua speaker linier yang masif dan Qualcomm AqsticTM smart amps yang dilapisi Dbass foam ball. Artinya, dengan fitur audio tersebut kualitas suara yang dihasilkan akan memiliki kedalaman suara ekstra karena di setiap speaker linier tersebut juga diperkuat dengan Qualcomm Aqstic WSA8835 amp.
Singkatnya, Ayah Bunda dapat menikmati audio di Asus Zenfone 9 serasa mendegar audio di bioskop. Full bass!!
Untuk menikmati kualitas audio menggunakan headset, Asus Zenfone 9 dilengkapi dengan jack audio 3.5mm yang menggunakan Qualcomm® AqsticTM WCD9385 DAC terbaru dan sound tuning dari Dirac dengan output Hi-res Audio, sehingga audio yang dihasilkan low distortion dan dynamic range.
Dirac yang digunakan pada speaker audio Asus Zenfone 9 yang ringkas merupakan hasil kerjasama Asus dengan pakar sound dari Swedia di Dirac Research.
Dirac tersebut merupakan Dirac HD Sound Technologies yang mampu melakukan koreksi pada impulse dan frequency response dan meningkatkan bass dan volume, sehingga menghasilkan bass yang lebih terasa dengan sound yang kuat serta bebas distorsi.
Dengerin musik menggunakan Asus Zenfone 9 dan headset bawaan yang disediakan satu paket saat Ayah Bunda membelinya, bikin suasana hati makin senang karena kualitas audio yang jernih, bebas distorsi dan full bass!!
Untuk melengkapi kepuasaan audio, Asus Zenfone 9 juga dilengkapi dengan aplikasi AudioWizard dengan antarmuka yang bisa menampilkan 10-band equalizer disertai pengaturan yang mudah serta pilihan audio style yang terdiri dari Dynamic, Music, Cinema, dan Game. Jadi Ayah Bunda bisa tuh memlih jenis equalizer sesuai selera.

Audio Asus Zenfone 9
Audio Asus Zenfone 9

6. Performa Galak tapi Responsif dengan RAM Besar yang Mampu Menyimpan Data Konten Lebih Besar


Jangan harap menemukan rasa kesal karena kinerja smartphone yang lemot pada Asus Zenfone 9, karena smartphone ini memiliki prosesor flagship Snapdragon® 8+ Gen 1 sehingga performa lebih galak tetapi smooth dan responsif.
Dilengkapi dengan CPU clock speed mencapai 3.2 GHz sehingga menghasilkan performa Asus Zenfone 9 dengan kinerja CPU dan GPU 15% lebih dengan efisiensi CPU 30% dan 50% rendering grafis lebih cepat.
Spesifikasi powerful tersebut dapat menunjang aktivitas multitasking seorang Youtuber seperti video streaming, mengedit gambar dan video atau dan bermain game, akan terasa cepat tanpa “ngelag”.
Untuk meminimalisir potensi bottleneck, Asus Zenfone 9 juga dilengkapi dengan LPDDR5 RAM sampai 16GB dan 256 gb UFS3.1 storage. Cukup besar untuk menyimpan data konten Youtube anak bukan?

Prosesor Asus Zenfone 9
Prosesor Asus Zenfone 9

7.  Konektivitas WIFI Ngebut Bikin Upload Konten Youtube Tanpa Ngamuk!


Jengkel karena konektivitas WIFI yang lemot saat upload video konten ke Youtube? gak dong! Dengan Asus Zenfone 9 drama ngamuk anak ketika upload atau streaming Youtube gak bakalan terjadi.
Asus Zenfone 9 memiliki dukungan konektivitas Wi-Fi paling ngebut yaitu Wi-Fi 6E sehingga konektivitas yang dihasilkan akan lebih stabil dan lebih cepat. Untuk menyajikan konektifitas simultan antara Wi-Fi dan seluler, Multiple-antenna setup di dalamnya sudah di-upgrade dengan teknologi HyperFusion mampu mengarahkan Ayah Bunda mendapat koneksi dengan sinyal terbaik.

Konektivitas WI-FI Asus Zenfone 9
Konektivitas WI-FI Asus Zenfone 9

8. Gak Takut Smartphone Kena Air dan Debu Saat Bikin Konten Youtube di Luar Ruangan


Si Bungsu nih paling suka kan bikin video outdoor, karena ya peralatannya juga banyak seperti jimbe, Bangbarongan, speaker buatan sendiri beserta rodanya dan lainnya. Otomatis pembuatan video akan dilakukan di luar rumah, yaah minimal di teras rumah lah.
Artinya anak akan bersentuhan dengan debu atau tiba-tiba hujan gerimis datang tanpa diundang.
Jangan resah ya, karena Asus Zenfone 9 sudah bersertifikasi IP68 sehingga sudah anti air dan debu. Jadi jangan takut air seperti kucing yang takut mandi ya, aman kok pakai Asus Zenfone 9 di luar ruangan. Asal gak di cemplungin juga kali ke balong, ambyaar dong! hehehe. Tinggal bawa tisu deh buat lap-lap keringat, hehe.

Asus Zenfone 9 Tahan Air dan Debu
Asus Zenfone 9 Tahan Air dan Debu


9. Harga Yang Sebanding dengan Kualitas

Untuk Ayah Bunda yang tertarik untuk memberikan dukungan kepada anak yang ingin menjadi Youtuber dengan menyediakan Asus Zenfone 9, Ayah Bunda dapat memilih Asus Zenfone 9 dengan kapasitas penyimpanan 6GB/128GB yang tersedia empat varian warna dengan harga Rp7.999.000.
Jika Ayah Bunda membutuhkan kapasitas penyimpanan yang lebih besar, Asus Zenfone 9 juga menyediakan kapasitas 8GB/256GB yang tersedia dengan dua pilihan warna yaitu Midnight Black dan Moonlight White dengan harga Rp9.999.000.
Kapasitas 8GB/125GB dirasa kurang? Tenang, Ayah Bunda dapat memiliki Asus Zenfone 9 berkapasitas 16GB/256GB dalam satu warna yaitu Midnight Black dengan harga Rp11.999.00.
Harga yang sebanding dengan kualitas yang dimiliki Asus Zenfone 9 bukan? Gimana nih Ayah Bunda, tertarik dengan Asus Zenfone 9 bukan?  agar lebih yakin, yuk kita tonton cuplikan keseluruhan kelebihan fitur - fitur yang dimilki Asus Zenfone 9 dibawah ini :

Cuplikan Asus Zenfone 9, sumber video channel Youtube @ASUS

Test Drive Asus Zenfone 9 : Hasil Fotografi dan Video Stabil yang Tepat Untuk Youtuber Cilik

Tidak lengkap rasanya jika penjelasan saya yang cukup detail terkait sembilan alasan memilih Asus Zenfone 9 di atas tanpa sebuah tes drive bukan? Untuk lebih jelas, Ayah Bunda dapat menonton video ulasan Asus Zenfone 9 dibawah ini :

Ulasan Asus Zenfone 9, sumber Youtube channel Putu Reza


Dan untuk mengetahui fitur teknologi 6-axis Hybrid Gimbal Stabilizer yang dimiliki Asus Zenfone 9, Ayah Bunda dapat menyimak video dibawah ini :

Tes kamera Asus Zenfone 9, sumber channel Youtube OATekno


Unboxing Asus Zenfone 9, Item Produk Sangat Lengkap

Sebagai panduan Ayah Bunda, berikut spesifikasi lengkap Asus Zenfone 9 :

Spesifikasi Asus Zenfone 9


  • Spesifikasi, konten dan ketersediaan produk bisa berubah tanpa pemberitahuan dan berbeda dari satu negara dengan negara lain. Performa nyata juga bisa berbeda menurut aplikasi,penggunaan, lingkungan, dan faktor lainnya. 
  • Spesifikasi lengkap baca di sini http://www.asus.com
  • Ketersediaan WiFi 6E bervariasi menurut negara.
Dengan melakukan pembelian Asus Zenfone 9 untuk mendukung cita - cita anak menjadi Youtuber, Ayah Bunda akan mendapatkan paket lengkap dari Asus Zenfone 9 yaitu smartphone, sim tray, kabel data USB C to USB C, charger 30W, buku panduan, sim ejector, headset dan hardcase!
wow! headset dan hardcase? beneran? Yess! itu benar. Jarang-jarang kan ya beli smartphone dapat headset dan hardcase, hanya Asus Zenfone 9 loh yang menyediakan.
Untuk lebih jelasnya apa saja sih yang akan Ayah Bunda dapatkan dalam satu paket pembelian Asus Zenfone 9, yuk kita simak video dan gambar dibawah ini :

Kelengkapan paket pembelian Asus Zenfone 9
Kelengkapan paket pembelian Asus Zenfone 9

Unboxing paket pembelian Asus Zenfone 9, sumber channel Youtube Pricebook.

Pembelian Resmi Asus Zenfone 9

Buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui partner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, ASUS Online Store sebagai berikut :
  1. ASUS Exclusive Store, https://www.asus.com/id/ASUS_Website_Information/where-to-buy/ atau https://www.asus.com/id/mobile/phones/zenfone/zenfone-9/
  2. ERAFONE, https://bit.ly/PreOrderAsusZenfone9
  3. Tokopedia (ASUS Mobile Indonesia Official Store), https://www.tokopedia.com/discovery/asus-mobile
Ayah Bunda juga dapat menghubungi kontak ASUS secara langsung melalui :
  • ASUS Product Marketing
Advent Jose
M: 0812 8559 4119
E: advent_jose1@asus.com
  • Public Relations
Fiolita Giansha
M: 0812 5924 996
E: fiolitagiansha@navaplus.com

Pembelian Resmi Asus Zenfone 9
Pembelian Resmi Asus Zenfone 9


Kesimpulan

Jika ada pepatah yang mengatakan bahwa dibalik kesuksesan seorang suami terdapat seorang istri yang mendukungnya, maka dibalik kesuksesan seorang Youtuber cilik ada orang tua yang selalu mendukung dan memberikan fasilitas agar anak dapat berkreasi dan mengekspresikan dirinya, mengasah bakat dan kemampuan bersosialisasi dengan menjadi Youtuber.
Bekali anak Ayah Bunda dengan smartphone dengan fitur lengkap dan powerful untuk mendukung aktivitas anak dalam membuat konten Yotube dengan Asus Zenfone 9. Karena smartphone dengan kualitas fotografi dan video yang mampu menghasilkan kualitas terbaik sangat dibutuhkan oleh Youtuber dan Asus Zenfone 9 memiliki fitur yang lengkap dalam tubuh yang ringkas.
Dengan Asus Zenfone 9, Anak akan lebih mudah membuat konten Youtube berkualitas dari segi hasil fotografi, video dan audio. Anak pun akan puas dengan hasil konten Youtube  yang dibuatnya.
Jangan takut anak tidak akan berhasil, karena keberhasilan memiliki tolak ukur yang berbeda tergantung value yang keluarga Ayah Bunda miliki. Yang pasti, anak sudah memiliki cita - cita dan mau belajar dan berproses saja sudah merupakan keberhasilan tersendiri.
Ayah Bunda, selamat membersamai anak  Anak Menjadi Youtuber Cilik bersama fitur lengkap dan Powerful ASUS Zenfone 9 , Compact Size Big Possibilities ya.
Stay safe and be happy,
Salam hangat dari Si Bangdut dan mamajokaa

Channel Youtube Si Bangdut
Jangan lupa kunjungi channel Youtube Si Bangdut ya, semoga bisa menjadi Youtuber cilik sukses bersama Asus Zenfone 9. 
“Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari
—-----------------------------------------------------------------
Referensi :
https://www.asus.com/id/
https://www.asus.com/id/mobile/phones/zenfone/zenfone-9/
https://www.asus.com/id/mobile/phones/all-series/filter?Category=ZenFone
https://id.wikipedia.org/wiki/Pembuatan_konten
https://www.widyantiyuliandari.com/2022/11/10/zenfone-9-blog-writing-competition/
Channel youtube :
ASUS https://youtu.be/7kyWMDOQadg
Pricebook https://youtu.be/i5jpxbyLtQg
OATekno https://youtu.be/al8fXWjxQR
Putu Reza https://youtu.be/x8d2tojg37k
Si Bangdut https://youtu.be/2t_BMPKCfi0

27 komentar

  1. Youtube membuka peluang bagi semua orang ya, Mbak. Termasuk anak-anak. Banyak anak-anak jadi youtuber. Bakat dan potensi mereka jadi semakin berkembang. Banyak anak-anak menginspirasi anak lainnya. Jadi keren si Kilan nih. Jadi harus terus didukung, Mbak.

    BalasHapus
  2. Saya sering liat Mikael Tube hd. Channel anak-anak SD dan remaja yang menghibur.

    Zaman sekarang semakin canggih aja ya. Bermodalkan hape bisa jadi youtuber dan mendatangkan cuan. Apalagi kalau pakai hape canggih bertabur fitur kekinian, bakalan cocok banget deh. Kayak ASUS Zenfone 9 ini, fitur canggih, desain keren dan powerful

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ah yaaa mikaeil yaaa Kilan juga sering nonton. Kontennya lucu karena ada beberapa episode tentang tantangan gitu tdrus ada epsidoe siren head nha. Kilan suka banget. Yess kak sekarang jaman makin canggih ya. Bermodal hp apalagi pakai Zenfone 9 bisa jadi youtuber. Tentu ditunjang dengan skilk lainnya ya.

      Hapus
  3. Wah iya, emang anak sekarang banyak yang pengen jadi YouTubers ya mbak
    Kalau mau anak jadi YouTubers sukses, pastikan orang tua mendukung dengan memberikan gawai yang sesuai, seperti ASUS Zenfone 9 ini

    BalasHapus
  4. Suka takjub kalau melihat anak-anak menjadi youtuber. Keberanian mereka bahkan ide-ide yang mereka munculkan bikin geleng-geleng kepala. Sungguh mereka tumbuh menjadi pribadi yang pemberani. Terlebih dengan dukungan Asus Zenfone 9 dengan performa yang lengkap, pastinya mimpi menjadi youtuber bakal terwujud bahkan bisa berpenghasilan dari sini.

    BalasHapus
  5. Emang sih ya. Jaman sekarang tuh Youtuber bisa jadi pilihan profesi. Bahkan untuk anak kecil sekalipun. Dan profesi ini jelas butuh gadget yang mumpuni. Kayak ASUS Zenfone 9 ini. Cakep banget dah ah spesifikasinya.

    BalasHapus
  6. Anak-anak skg klo ditnya cita-cita mau jadi apa? Pasti kompak menjawab, mau jadi youtuber. Klo didukung dgn gawai yg oke seperti Azus sih bakal semangat ya!

    BalasHapus
  7. Makin kreatif dengan impian buat anak-anak jaman now ya, salah satunya sebagai YouTuber. Maka perlu didukung nih dengan gadget yang mumpuni agar pembuatan konten makin ciamik lagi

    BalasHapus
  8. haduh haduh gemes banget masih kecil udah kreatif dan bisa membaca peluang bisnis di era digital yaa. Apalagi kalau di dukung dengan gadget yang speknya OK punya seperti Asus Zenfone 9 ini. Keren

    BalasHapus
  9. Duh, smartphone idaman banget sih ini. Bisa banget dijadikan gadget andalan untuk seluruh keperluan sehari hari. Banyak kelebihan terutama di lini camera nya ya. pengen punya euy!

    BalasHapus
  10. Aduh Zenfone 9 ini kok yo cakep banget sih. Asli bikin mupeng berat. Semoga nanti bisa meminangnya dalam gengggaman

    Btw di adik lucu banget
    Semoga nanti beneran bisa jadi youtuber hebat yaaaa

    BalasHapus
  11. ini sih kecil-kecil cabe rawit ya hihi.. memang kecanggihan ASUS nih gak boleh dianggurin ya, buat ngonten pasti makin waah nih hasilnya :)

    BalasHapus
  12. sebagai pengguna Zenfone 3 Max yang sekarang hpnya masih kupakai jadi hp kedua, mupeng banget liat ini. spesifikasinya udah jauh parah sih sama punyaku wkwk. mantepp

    BalasHapus
  13. Hahaha lucunya. Tapi memang sih, anak zaman sekarang ya. Beberapa ponakanku juga ada yang pengen jadi Youtuber-lah, content creator-lah. Dan memang ya ftur di ASUS Zenfone ini sepertinya cocok untuk bikin konten

    BalasHapus
  14. Anak zaman sekarang memang cepet banget memahami fitur sebuah gadget ditambah lagi dengan kecerdasan dalam memahami sebuah instruksi walaupun hanya melalui video.
    Bakat seperti ini memang harus dipupuk dengan gadget yang memadai seperti ASUS Zenfone 9.

    BalasHapus
  15. Serius ringkesnya, tapi fitur super lengkap, memang cucok banget buat si content creator cilik.

    BalasHapus
  16. Diwan juga youtuber cilik kesukaan anak2ku mbaaaa 😄. Aku aja sampe suka juga jadinya. Lucu sih dia dan abangnya.

    Naaah, aku juga bakal dukung sih kalo anak2 memang mau serius di bidang yg mereka suka. Jadi youtuber gpp, asal fokus. Dan memang anak skr cepet bangetttt bisanya dengan segala gadget ini. Aku kalah sih kalo dibandingin mereka 🤣.

    Dari awal si Asus Zenfone 9 ini muncul dan banyak direview, aku udh tertarik sih. Keren memang specsnya. Aku suka Krn ada gimbal di dalamnya, kamera dan video bagus hasilnya. Soalnya sebagai traveler yg rutin jalan2, aku butuh hp dengan kamera bagus mba. udh males pake kamera beneran.

    Makanya galau bangt mau beli Asus Zenfone ini atau sodaranya si rog gaming yg baru muncul juga 🤣🤣🤣. Soalnya kalo rog gaming aku suka Krn batrenya lebih kuat lagi. Itu juga penting 😄

    BalasHapus
  17. Ih si Bungsu lucunya. Moga tercapai cita-cita menjadi youtubers sukses ya dek. Dan Zenfone emang keren banget ah. Aku juga mupeng dengan gawai ringkas satu ini🥰

    BalasHapus
  18. Jeevan Akawa ini Ryan Kudo nya Indonesia ya mba. Hehehe. Keren-keren mereka. Kontennya bagus bagus buat anak. Semoga si bungsu tetap semangat mengembangkan bakatnya bersama Asus ya mba. Siapa tahu memang rezekinya di situ.

    BalasHapus
  19. Aaaah gemeeez banget sih Si Bungsu.
    Tapi beneran deh mbak, keren banget loh kalau anak kecil zaman sekarang beneran sungguh-sungguh tertarik jadi youtuber krna biasanya memang anak-anak cuma tertarik bentaran doang ya. Semoga kedepannya sungguh-sungguh jadi youtuber yg dikenal banyak orang.. aamiin

    BalasHapus
  20. Memang Zenfone 9 enggak ada tandingannya. Gambar yg dihasilkan jernih banget sedangkan warna yang muncul cerah banget.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Resolusinya juga oke ya koh. Beliin satu lah koh aku, pake duit konten kreator bergaji folar AS kemaren koh. Hehehe. Belum juga sempat aku ngikutin jejak kokoh.

      Hapus
  21. Zenfone 9 memang tidak ada tandingannya.

    BalasHapus
  22. Kalau dipikir lucu juga ya cita-cita anak zaman sekarang. Bahkan youtuber pun bisa jadi skill tersendiri. Wah, kalau didukung sama ASUS Zenfone 9, bisa makin lancar nih ngonten. Lucu putranya Teh, asik gitu engga malu-malu...

    BalasHapus
  23. Kita hidup di dunia yang sudah berubah pola pikirnya ya mbak.. industri kreatif sekarang sudah menjadi mata pencaharian. Menjadi YouTubers bukan hal yang aneh. Saya dukung anak kalau ada yg mau jadi YouTuber s malah, artinya mereka ingin memiliki cita-cita unik

    BalasHapus
  24. Asus Zenfone 9 recommended banget buat support kerja2 content creator ya, biar bs jadi Youtuber kayak Diwan dan Jeefan, keren syekalii

    BalasHapus
  25. Aku pun mau hp ini mbak

    Tapi belum rejeki eh. Kayaknya disuruh ngeman eman hp lama dulu ini di tangan hehe

    BalasHapus